Deadline pekerjaan yang menumpuk, tugas kuliah yang belum selesai, belum lagi kalau pacarmu ngambek. Ada banyak sekali situasi yang bisa membuat kamu stres. Supaya pekerjaanmu bisa tuntas dengan maksimal dan mood-mu kembali normal, tentu kamu akan berusaha mencari pelampiasan rasa stres tersebut.

Tak jarang, kamu melampiaskan rasa stresmu dengan makanan. Gorengan, keripik, dan berbagai junk food lainnya menjadi pilihan ketika penat melanda. Tapi, tahukah kamu kalau sebenarnya makanan-makanan itu berpotensi membuat tubuhmu makin hancur, dan pikiranmu makin kabur?

Sebenarnya ada beberapa pilihan makanan sehat yang dapat konsumsi saat sedang stres-stresnya. Makanan ini akan menjaga kadar gula darah dan emosi jika kamu mengkonsumsinya, sehingga stres pun perlahan menghilang.

Makanan apa saja sih itu?

1. Daripada gorengan yang berminyak dan bikin gendut, makan saja sayur-sayuran — yang sehat dan bisa membuatmu tetap tenang
Sayuran hijau yang dapat dengan mudah kamu dapatkan ketika berbelanja di pasar atau supermarket terdekat adalah obat ampuh yang dapat mengusir rasa stres yang sedang melanda. Bayam, kangkung, brokoli, dan tanaman hijau lainnya mampu memproduksi dopamine yang akan membuat dirimu menjadi lebih tenang. Penelitian menunjukkan jika siswa yang sering mengkonsumsi buah dan sayuran, menjadi sosok yang lebih tenang, bahagia, dan lebih bertenaga. Daripada mereka yang senang mengkonsumsi junk food. Walaupun enak, bertahanlah dari godaan junk food ketika stres menyerang, agar moodmu tidak semakin rusak.

2. Vitamin D yang terdapat dalam susu adalah nutrisi penting untuk meningkatkan kadar bahagia ketika stres melanda
Susu dengan berbagai olahannya seperi es krim dan yogurt dapat menjadi pilihan tepat untuk menghilangkan stres. Susu segar merupakan sumber dari vitamin D yang berasal dari makanan, vitamin D berfungsi untuk menurunkan kadar stres dalam diri seseorang. Pilihlah susu yang segar, bukan produk susu kemasan yang bisa dengan mudah kamu dapatkan di supermarket, karena susu kemasan telah melewati berbagai proses panjang sehingga nutrisi di dalamnya berbeda dengan susu yang masih murni. Selain itu, kandungan protein dan kalsium yang terdapat di dalam susu baik untuk nutrisi tubuh kamu.

3. Sementara karbohidrat seperti oatmeal dapat membantu produksi serotonin dalam otakmu
Untuk memulihkan energi kamu butuh zat karbohidrat. Daripada mengkonsumsi makanan dengan karbohidrat yang jahat, oatmeal bisa menjadi alternatif makanan agar kadar gula dalam darah tetap berada dalam kondisi yang stabil karena kandungan karbohidratnya adalah karbohidrat kompleks. Oatmeal juga dapat memicu produksi serotonin — zat yang berfungsi sebagai antidepresan — dalam otak, sehingga kamu bisa lebih terhindar dari depresi atau stres berkepanjangan.

4. Siapa yang tidak suka dengan cokelat? Cokelat dapat menurunkan kadar stres secara efektif, asal kamu tak berlebihan mengkonsumsinya
Siapa yang tidak suka dengan cokelat? makanan yang satu ini terkenal sebagai makanan yang mampu meningkatkan kadar bahagia dalam diri seseorang. Rasa manis bercampur sedikit pahit yang muncul ketika kita memakannya. Banyak penelitian yang telah membuktikan efektivitas cokelat dalam mereduksi hormon stres dan juga kortisol dalam tubuh. Antioksidan yang terkandung didalamnya mampu membuat aliran di dalam tubuhmu menjadi lebih rileks dan lancar, serta mampu menurunkan kadar gula dalam darah jika dikonsumsi secara tepat. Dalam coklat juga terdapat zat yang mampu menimbulkan perasaan bahagia seperti ketika sedang jatuh cinta.

Tapi, ingat ya! konsumsi coklat berlebih dapat berbahaya bagi kesehatan kita, makanlah secukupnya.

5. Terkadang, stres akan membuat rasa laparmu menggila, kenyangkanlah perutmu dengan buah alpukat
Bagi kamu yang tidak suka dengan oatmeal, konsumsilah apokat ketika stres meningkatkan rasa laparmu. Buah ini cocok untukmu yang ingin makan dengan kenyang tanpa harus naik berat. Rasa kenyang yang muncul akan mereduksi rasa stres dalam dirimu, dan kamu pun tak akan berakhir mengkonsumsi snack-snack yang tidak sehat.

6. Kombinasi rasa kecut dan manis dari buah blueberry mampu membantu tubuhmu memerangi hormon
Kandungan dalam buah ini mampu menurunkan kadar stres bagi orang yang mengkonsumsinya, buah yang memiliki kombinasi rasa manis dan kecut ini memiliki kandungan antioksidan dan flavanoid yang berfungsi sebagai zat untuk menunda penuaan akibat stres berat. Nah, agar tidak itu-itu saja, kamu bisa mengkombinasikan buah yang banyak tumbuh di Amerika Serikat ini dengan panekuk atau makanan sejenis lainnya. Bagi yang sulit untuk mendapatkannya, stroberi bisa menjadi alternatif pengganti makanan yang satu ini.

7. Omega 3 dalam ikan akan membuat otak menjadi tenang, sushi atau tuna dapat menjadi menu
Untuk jenis makanan yang satu ini tentu sudah tidak bisa diragukan lagi manfaatnya. Ikan adalah makanan yang baik untuk kesehatan dan kecerdasan otak manusia. Selain itu, ternyata ikan juga dapat berfungsi sebagai pereda stres karena kandungan omega 3 yang terdapat di dalamnya ternyata mampu menenangkan otak dari hal-hal yang menimbulkan stres. Sushi bisa menjadi olahan ikan yang dapat kamu pilih ketika penat melanda.