Banyak orang berharap memiliki anak kembar, terlebih lagi kembar cowok-cewek. Meskipun sangat diharapkan, memiliki anak kembar cowok-cewek tidaklah mudah. Salah satu hal yang memusingkan para calon orang tua adalah nama yang cocok bagi anak kembar mereka. Dalam artikel ini, kita akan melihat 10 nama untuk anak kembar cowok-cewek yang populer saat ini.
Elise dan Elijah: kedua nama tersebut memiliki arti yang sama yaitu dikhususkan bagi Tuhan. Elise merupakan nama untuk perempuan, berasal dari bahasa Perancis. Elijah adalah untuk anak laki-laki dengan akar kata dari bahasa Ibrani.
Dylan dan Delaney: kedua nama ini sangat cocok bagi orang tua yang mencintai alam. Nama anak laki-laki Dylan berasal dari bahasa Inggris merujuk pada "ombak" atau "putra ombak"; sedangkan anak perempuan Delaney yang adalah bahasa Perancis berarti "pohon bakau".
Oliver dan Olivia: keduanya merujuk pada pohon zaitun yang memiliki banyak manfaat dan penuh kemurnian. Oliver adalah nama untuk anak lak-laki, berasal dari bahasa Perancis; sedangkan Olivia adalah nama untuk anak perempuan, dari bahasa Inggris.
Emma dan Emmanuel: keduanya berasal dari bahasa Ibrani dan memiliki makna yang sama yaitu "Tuhan senantiasa menyertai." Emma adalah nama untuk anak perempuan, sedangkan Emmanuel adalah nama untuk anak laki-laki.
Felicity dan Felix: kedua nama tersebut berarti kebahagiaan dan masa depan yang baik. Felicity berasal dari bahasa Latin dan cocok untuk anak perempuan, sedangkan Felix yang cocok untuk nama anak laki-laki dapat ditemukan disejumlah bahasa Eropa (Spanyol, Jerman, Inggris, Portugis dan lain sebagainya).
Ren dan Rose: kedua nama ini sangat cocok bagi orang tua yang menyukai tanaman dan bunga. Nama Rose berasal dari bahasa Inggris yang berarti mawar, nama ini cocok untuk anak perempuan. Nama Ren berasal dari bahasa Jepang yang berarti teratai, nama ini cocok untuk anak laki-laki.
Jacques dan Jacqueline: kedua nama ini berasal dari bahasa Perancis yang berarti Allah senantiasa melindungi. Jacques (baca: jack) adalah nama untuk anak laki-laki, sedangkan Jacqueline adalah nama untuk anak perempuan.
Caleb dan Chloe: keduanya memiliki akar bahasa Semintis, tetapi telah diadopsi dalam banyak bahasa Eropa. Caleb adalah nama yang cocok untuk anak laki-laki dengan makna berani atau tangguh. Chloe adalah nama untuk anak perempuan dengan makna mekar atau berkembang.
Mason dan Madison: kedua nama ini mungkin akan digemari oleh orang tua yang hidup dalam tradisi militer. Kedua nama tersebut berakar dari bahasa Jerman yang berarti "peperangan yang besar" merujuk pada kemenangan yang berhasil dicapai. Mason adalah nama untuk anak laki-laki, sedangkan Madison adalah untuk anak perempuan.
Michael dan Michell: keduanya berasal dari bahasa Perancis dan berarti hadiah dari Tuhan. Michael adalah nama untuk anak laki-laki, sedangkan Michell adalah nama untuk anak perempuan.
Kiranya 10 pasang nama yang cocok untuk bayi kembar cowok-cewek di atas memberikan inspirasi untuk para calon orang tua.